Bandar Lampung – Komandan Koramil Mayor Kav Joko Subroto hadir sebagai pembina upacara bendera di SMAN 13 Bandar Lampung pada hari Senin, 13 Januari 2025. Kegiatan yang berlangsung khidmat ini menjadi momen berharga bagi para siswa untuk mendapatkan arahan langsung dari sosok pemimpin TNI yang inspiratif.
Dalam amanatnya, Mayor Kav Joko Subroto menyampaikan berbagai pesan penting yang relevan dengan kehidupan pelajar dan tantangan masa kini. Ia mengingatkan para siswa untuk memahami perjuangan sebagai pelajar, di mana belajar adalah bagian dari kontribusi terhadap bangsa.
"Sebagai pelajar, perjuangan kalian adalah belajar dengan tekun, menjaga disiplin, dan menjadi generasi yang mampu membawa perubahan positif bagi bangsa," tegas Mayor Joko.
Ia juga menekankan pentingnya menumbuhkan semangat nasionalisme melalui upacara bendera. "Upacara bukan sekadar rutinitas, tetapi momen untuk mengingat jasa para pahlawan dan memperkokoh rasa cinta tanah air," ujarnya.
Di era digital ini, Mayor Joko memberikan perhatian khusus pada pengaruh media sosial terhadap kehidupan pelajar. Ia mengimbau siswa untuk bijak dalam memanfaatkan waktu, tidak terpengaruh oleh hoaks yang beredar, dan selalu melakukan klarifikasi sebelum mengambil kesimpulan atas suatu informasi.
"Dulu ada pepatah 'mulutmu harimaumu', tetapi sekarang lebih relevan dengan 'jarimu harimaumu'. Apa yang kalian tulis atau bagikan di media sosial dapat membawa dampak besar. Gunakan jari untuk hal yang bermanfaat dan positif," pesannya.
Kepala Sekolah Ferbriansah, S.Pd., M.Pd menyampaikan apresiasi atas kehadiran Mayor Joko. "Kami berharap pesan-pesan yang disampaikan dapat menjadi motivasi bagi siswa untuk lebih bijak, disiplin, dan bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari," katanya.
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya bersama antara institusi pendidikan dan TNI dalam membangun karakter generasi muda yang cinta tanah air dan siap menghadapi tantangan zaman.